Info Terbaru

4 Tips Mengatasi Rasa Jenuh

By Unknown - Wednesday, 16 November 2016 No Comments
Jenuh adalah  rasa bosan dalam melakukan suatu aktivitas yang itu itu saja sehingga membuat kita tidak ingin lagi melakukan sesuatu tersebut bahkan kita berniat ingin meninggalkan suatu aktivas tersebut dan tidak ingin mengerjakannya selamanya.



Siapapun kita & apapun profesi kita , pasti kita pernah ngalamin yang namanya jenuh atau bosan. Entah bosan bekerja , bosan kuliah , bosan sekolah , bosan pacaran , bosan menjomblo , dll.

Dalam hidup ini , yang namanya rasa bosan itu pasti bakalan ada. Apapun pekerjaan atau aktifitas yang kalian lakuin , pasti ada satu titik dimana kalian mulai merasa jenuh buat ngelakuin hal tersebut. Jadi intinya bosan atau jenuh itu adalah hal wajar yang akan selalu ada di kehidupan kita. Sehebat-hebatnya kalian ngilangin rasa bosan , suatu saat rasa bosan itu bakalan balik lagi. 

Karena bosan merupakan hal wajar yang pasti terjadi dalam hidup kita , berikut beberapa tips supaya kalian bisa mengatasi rasa bosan/jenuh tersebut.

1. GANTI RUTINITAS 

Kalian jangan langsung salah mengartikan ya. Ganti rutinitas bukan berarti kalian harus berhenti bekerja , berhenti sekolah , atau ganti pacar bagi yang bosen sama pacarnya. 
Bukan itu ya maksud gua. Jadi ganti rutinitas berarti kalian bisa menambah atau mengurangi aktifitas yang diluar aktifitas utama kalian. Misalnya sebelum berangkat kerja kalian bisa jalan-jalan pagi , terus sepulang kerja kalian bisa jalan-jalan malam , dll.
Untuk kalian yang bosen dengan pacar kalian , kalian bisa ganti rutinitas kalian. Misalnya kalau tiap malam minggu kalian pergi bareng pacar naik mobil , kalian bisa coba perginya naik ojek atau naik sepeda.

2. MAIN GAME

Sekarang ini kan udah banyak game-game seru yang bisa di mainin di smartphone kalian. Kalian bisa sesekali main game buat ngilangin rasa bosan kalian. Tapi main gamenya jangan kelamaan ya. Soalnya nanti kalian bakalan bisa bosan main game.

3. CHAT TEMEN KALIAN

Jaman sekarang kan udah canggih , kalian bisa chattingan sama temen kalian kalau kalian lagi bosan. Atau kalian bisa juga chattingan sama gebetan kalian. Dengan syarat kalian harus punya gebetan.

4. BERSYUKUR

Meskipun bosan itu hal yang wajar dan akan selalu kalian hadapi , tapi kalian tetap harus bersyukur.
Misalnya kalian bosan bekerja , coba kalian bayangin jutaan orang yang bosan jadi pengangguran dan pengen ada di posisi kalian yang punya kerjaan.
Ketika kalian bosan sekolah , coba kalian bayangin jutaan anak di luar sana yang kepengen sekolah.
Ketika kalian bosan pacaran dan bosan sama pacar kalian , coba kalian bayangin perasaan jutaan orang di luar sana yang menjomblo dan pengen punya pacar kaya pacar kalian.


Kayanya sekian aja postingan gua kali ini. Gak perlu panjang-panjang postingannya yang penting pesannya dapet. Hehehe


No Comment to " 4 Tips Mengatasi Rasa Jenuh "

-->